Memiliki bau badan atau bau ketek yang menyengat tentunya akan sangat mengganggu orang – orang disekitar kita. Nah jika anda memiliki bau ketek yang menyengat maka anda perlu mencoba Cara menghilangkan bau ketek yang akan kami bagikan dibawah ini. Bau ketek tidak hanya mengganggu orang lain. Anda juga akan kesulitan untuk memiliki teman dekat karena mungkin mereka juga merasa tidak nyaman dengan bau ketek anda.
Sebelumnya, tahukah anda apa penyebab dari bau yang muncul dari daerah ketiak anda? bau yang muncul dari daerah ketiak atau ketek merupakan percampuran antara keringat dengan kelenjar yang dihasilkan dari dlam tubuh manusia yakni kelenjar aprokin yang hanya diproduksi dibagian tubuh yang berambut, salah satunya ketiak. Tentunya anda sebagai pengidap penyakit bau ketek akut ingin menghilangkan bau ketek secara permanen. Nah info mengenai cara menghilangkan bau ketek permanen yang akan kami bagikan sangat pas untuk anda coba. Jika cara menghilangkan bau ketek ini tidak terlalu berefek pada bau ketek anda maka anda patut mewaspadai mungkin ada sesuatu yang salah dengan aplikasi dari cara yang kami berikan.
Cara menghilangkan bau ketek :
1. Jeruk nipisSalah satu varian jeruk ini sudah banyak dikenal sebagai penghilang bau tidak sedap. Salah satunya jeruk nipis digunakan untuk melumuri ikan agar tidak berbau amis dan anyir. Cara untuk menghilangkan bau ketek dengan jeruk nipis yaitu dengan mencampurkan air perasan jeruk nipis dengan daun sirih serta kapur sirih. Setelah tercampur rata, anda dapat mengoleskan ramuan tersebut ke daerah ketiak anda. Lakukan secara rutin untuk mendapatkan hal yang terbaik.
2. Daun Kemangi
Daun kemangi memiliki rasa serta bau yang sangat khas dan dinilai aneh oleh sebagian orang. Mungkin bau khas kemangi tersebutlah yang menjadi sumber dari pengobatan bau ketek dengan menggunakan kemangi. Jika anda rajin mengonsumsi daun kemangi maka perlahan anda akan terbebas dari bau ketek yang menyengat.
3. Bunga Kecombrang
Salah satu tanaman yang memiliki bau khas selanjutnya yitu bunga kecombrang. Bau bunga ini lebih tajam daripada bau daun kemangi. Untuk itulah bunga kecombrang sangat pas untuk digunakan sebagai penghilang bau ketek. Anda dapat mengonsumsi bunga kecombrang secara langsung dengan dijadikan sebagai lalapan atau rujak. Jika anda tidak terlalu menyukai rasanya maka anda juga bisa menggunakan bunga kecombrang untuk dioleskan ke daerah ketiak anda.
4. Daun Sirih
Manfaat daun sirih untuk menghilangkan bau tidak enak yang berasal dari seluruh badan sudah banyak diketahui oleh orang. Gunakan air hasil rebusan daun sirih untuk mandi setiap hari maka anda akan terbebas dari bau ketek serta bau – bauan menyengat lainnya.
5. Pilih Jenis Bahan Pakaian
Bahan pakaian yang tidak menyerap keringat seperti sifon serta satin akan membuat keringat anda semakin banyak bercampur dengan kelenjar aprokin sehingga akan membuat bau ketek anda semakin menjadi. Oleh karena itu pilihlah pakaian yang menyerap keringat seperti bahan kaos atau katun. Serta hindari pakaian yang terlalu ketat karena akan membuat kulit susah bernafas dan akhirnya mengeluarkan keringat berlebih.